Orang yang dengan GARIS KERAS hanya berasosiasi PERANG dan ANARKIS akan meralat opininya setelah bertemu dengan gerombolan ini, dan pasti akan teheran-heran kenapa mereka bisa kompak padahal latar belakangnya berbeda-beda, jawabannya sederhana: karena mereka-para scooterist itu bertemu dengan hati yang satu. " KAMI SELALU MEMPUNYAI IMPIAN UNTUK MENIKMATI HIDUP DAMAI. HIDUP BERSAMA DITENGAH BUDAYA GLOBAL YANG SATU. SATU DALAM DERU SCOOTER".
Pribadi-pribadi yang berkumpul di sini sudah lebur dalam pergumulan kreatif yang cukup lama, sehingga diantara mereka seperti ada "TALI JIWA" yang selalu mengikatnya. Kami memiliki perasaan yang sama, yaitu kepercayaan pada penjelajahan hidup atas dasar " SITUASI MOOD" sebagai pedoman. Eksplorasi scooter gerombolan ini tidak berangkat dari sebuah disiplin baku, dari konvensi-konvensi yang terakui secara formal, melainkan dari kesadaran "MENGOLAH APA YANG ADA, APA YANG TER-SEDIA". Ini tak ubahnya yang selalu mewarnai proses olah cipta para seniman tradisional di Indonesia dalam melakukan kreasi-kreasi keseniannya. Bisa dimaklumi karena memang umumnya para anggota komunitas ini lahir dan tumbuh dalam latar kesenian yang kental.
SCOOTER GARIS KERAS memang sebuah komunitas, resmi didirikan tahun 2007. Komunitas ini merupakan medan interaksi dari sejumlah PEKERJA BACKDROP, PEKERJA SENI, DESIGNER GRAPIC, LIGHTING DESIGNER,MONTIR, PEMUSIK, PENYAIR, juga PEMAIN TE-ATER. Jauh sebelum tahun 2007, secara temporal dan sporadis , orang orang yang gabung di komunitas ini telah melakukan interaksi kreatif dalam berbagai komunitas, antara lain TEATER INSTITUT Sby, TEATER API Sby, PARAGRAF creative boutiq, GOOD Pro-ductions, TANPA ATAP tim creative Ind, Komunitas PUNK Sby, CLUB CLUB SCOOTER di Sby, Komunitas Grapic Design. Setelah malang melintang di dunianya masing masing, kemudian mereka bertemu dan memantapkan diri untuk lebur mejadi komunitas yang solid yaitu SCOOTER GARIS KERAS.
Sebagai sebuah komunitas kami bergerak dalam satu niat yang sama, yaitu melakukan penjelajahan hidup ulang alik, antara hidup normal bersama keluarga dengan hidup bebas yang idealistik, antara bekerja pragmatis yang industrial dengan berkumpuldi komunitas. kami meyakini bahwa dua kutub yang berseberangan itu, yang terkadang mengandung nilai-nilai yang bertentangan, pada satu momentum perlu di sinergikan. Dipertemukan untuk dipetik manfaatnya. Karena itulah sejak tahun 2008 komunitas ini memberanikin diri membangun markas seluas 1000 meter persegi, di desa SAMBIKEREP, Kec. SAMBIKEREP - SURABAYA, INDONESIA.Dibangun secara swadaya , yang akhirnya dilengkapi sebuah WORKSHOP ini, kemudian tersambunglah proses hidup ulang alik itu.Suatu saat kami melakukan pekerjaan dari satu hotel ke hotel lain, bekerja dari satu mall ke mall lain. Tetapi pada suatu kali, kami tidak merasa merosot derajatnya karena harus belepotan oli vespa, melakukan perjalanan ke pelosok tanah air dengan vespa tua.
Kami menjadikan scooter sebagai atmosfer creatif, dalam payung KOMUNITAS SCOOTER GARIS KERAS hidup terasa lebih familier,karena didalam jiwa kami tetap terkandung JAZZ, BLUES, REGGAE , ROCKN'N ROLL, COUNTRY,keroncong juga NDANGDUT......................
Rabu, 10 September 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
3 komentar:
salam scooterist SGK tabah jaya... "hancurkan bumi madura dgn scooter kita"
karim,plentiz,bokir,ipin,grandong,ndoweh,arif,ared,pakde sonic:si penghianaaaattt....SGK tmbh jayaaaaaaaaaaaa!!!!
"koko"BVC
Salam knl q diditBVC (BABAT VESPA CLUB) bwt ark2 SGK klo da ksmptn knjungi blog kmi bvcbabat.blogspot.com.trs ti2p slm bwt koko ayo PS'n wani ta ga.....
Posting Komentar